Breaking News

Kades M. Junaid Apresiasi Pelaksanaan Pacu Perahu Tradisional di Desa Sungai Tawar

 

Kades Sungai Tawar M. Junaid Menyaksikan Pacu Perahu Tradisional

MEDIA ROTASI, MENDAHARA - Lomba Pacu Perahu Tradisional yang di gelar Karang Taruna Kabupaten Tanjung Jabung  Timur di Desa Sungai Tawar Kecamatan Mendahara Kabupaten Tanjab Timur merupakan agenda rutin yang memperebutkan Piala Bergilir Karang Taruna Tanjung Jabung Timur Cup 2023. Rabu, (3/5/2023)

Pegelaran pacu perahu tradisional ini diikuti 39 Perahu yang dimenangkan Juara 1 Anak Bugis (Desa Merbau),  Juara 2 Djarum Super (Desa Sungai Tawar), Juara 3 Anti Galau (Desa Merbau), dan Juara 4 Passolle petamit (Desa Merbau).

Saat Kades Sungai Tawar  M. Junaid Menyerahkan Tropi kepada Pemenang

Kegiatan pacu perahu tradisional tersebut dihadiri Wakil Bupati Tanjab Timur, Ketua Karang Taruna Tanjab Timur, Pol AIRUD Polres Tanjab Timur, Camat Mendahara, Polsek Mendahara, Puskesmas Mendahara, Pemerintah Desa Sungai  Tawar, BABINSA, Karang Taruna  Desa Sungai Tawar, KPST,  IPMST, RMST, Maneger dan para peserta Lomba Pacu Tradisional serta seluruh penonton yang datang dari berbagai Desa.

Dalam sambutannya Kepala Desa Sungai Tawar M. Junaid mengatakan mengapresiasi kegiatan ini dan sangat senang karena lomba Pacu Perahu Tradisional Karang Taruna Tanjung Jabung Timur Cup di Desa Sungai Tawar dapat berjalan dengan lancar, sukses dan hal tersebut tidak terlepas dukungan dari semua panitia dan pihak terkait khususnya TNI-Polri Tanjab Timur dalam mengamankan kegiatan tersebut.

“Kami mengucapkan terima kasih kepada TNI dan Polri Tanjab Timur yang turun langsung mengamankan kegiatan ini. Seluruh Panitia dan masyarakat dan peserta juga menjadi kunci kesuksesan Pacu Perahu Karang Taruna Cup”. Ungkapnya.

M. Junaid berharap kegiatan yang positif seperti ini harus terus dilaksanakan, agar semangat pemuda Tanjung Jabung Timur  untuk menjaga dan melestarikan budaya daerah khusunya di Tanjung Jabung Timur.

”Kegiatan pacu perahu tradisional ini harus terus dilestarikan dan dipertahankan dan untuk menumbuhkan dan mencari bibit atlit pacu perahu tradisional  yang mungkin kedepannya dapat mewakili Kabupaten Tanjung Jabung Timur”. Tambahnya. 

Amry Juhardy Camat Mendahara dalam sambutannya juga menyampaikan sangat bangga kepada seluruh masyarakat yang sangat antusias dan berpartisipasi dalam mengikuti dan menyaksikan acara pacu perahu tradisional yang diselegarakan Karang Taruna Kabupaten Tanjab Timur.

Kemudian, Bima Ketua Karang Taruna Tanjung Jabung Timur dalam membuka acara tersebut mengatakan, Pacu Perahu Tradisional ini harus tetap dilestarikan di Tanjung Jabung Timur. Karena tidak terlepas dari sejarah panjang masyarakat Tanjung Jabung Timur khususnya masyarakat pesisir.

“Kita sudah terbiasa dengan Sungai dan Laut, dan kehidupan kita tidak terlepas dari Sungai dan Laut. Bahkan perahu ini adalah alat transportasi nenek moyang kita dulu. Jadi lomba perahu ini harus kita lestarikan, harus kita jaga”. Tegasnya.

ia juga berharap agar semua peserta mengikuti perlombaan dengan mengedepankan sportivitas. Karena selain pembinaan, Pacu Perahu ini juga pada dasarnya untuk memperkuat silaturahmi masyarakat Tanjung Jabung Timur”. tandasnya. (*)

 

 

0 Komentar

"/>
"/>

Advertisement

Cari Berita Anda Disini

Close