Breaking News

Siau Dalam Juara 1 Turnamen Volley HUT SMA LPM Lambur Ke 20 Tahun 2022

 

Photo Bersama 

MEDIA ROTASI, MUARA SABAK – Turnamen bola volley HUT SMA LPM Lambur ke 20 Tahun 2022 yang telah dilaksanakan selama beberapa hari akhirnya berakhir pada hari sabtu 22 Oktober 2022.

Setelah kemarin memastikan diri maju ke partai final, Tim LMJ Rantau Jaya dan Tim Siau Dalam untuk memperebutkan posisi no urut 1 dan 2.

Pertandingan yang berjalan cukup seru akhirnya di menangkan oleh Tim Siau Dalam yang berhasil mengalahkan Tim LMJ Rantau Jaya dengan skor akhir 3: 0.

Juara 1 Tim Siau Dalam

Pada pertandingan final ini dihadiri oleh Firmansyah Ayusda Anggota DPRD Tanjabtimur, H.M. Syargawi Amin Ketua Yayasan LMP Lambur, Kades Siau Dalam dan Kades Rantau Karya.

Sedangkan untuk posisi 3 dan 4 yang diprebutkan oleh Tim SMA N 3 dan Tunas Muda Sungai Tering akhirnya dimenangkan oleh Tim Tunas Muda Sungai Tering dengan skor 3:0.

Pertandinga final ini masih dipimpin oleh wasit Suwono dan Husni yang telah memperoleh lisensi dari PBVSI provinsi jambi.

Hasil akhir di turnamen volley HUT SMA LPM Lambur sebagai berikut.


Juara 1 Siau Dalam

Juara  2 LMJ Rantau Jaya

Juara 3 Tunas Muda Sungai Tering

Juara 4 SMA N 3 NIpah Panjang.

Adnan kepala sekolah SMA LPM Lambur menyampikan ucapan selamat kepada pemenang, “ Selamat kepada pemenang dan kepada yang belum berhasil semoga tetap semangat dan terus berlatih, in shaa allah tahun depan kita berjumpa lagi dengan Susana yang lebih meriah, sekaligus kami memohon maaf jika selama kegiatan ini kami dari keluarga besar SMA LPM lambur ada yang kurang berkenan baik dari tutur kata mauapun tingkah laku, sekali lagi kami mohon maaf yang sebesar-besarnya “ Ucap Adnan. ( JDM )


0 Komentar

"/>
"/>

Advertisement

Cari Berita Anda Disini

Close