Pelaksanaan Vaksinasi Di Polsek Nipah Panjang |
MEDIA ROTASI, MUARA SABAK - Sejak pukul 8.00 WIB, Mako Polsek Nipah Panjang telah ramai di serbu warga Kecamatan Nipah Panjang. Kedatangan mereka ke Mapolsek Nipah Panjang bukan lah untuk demo, tapi untuk melakukan vaksin Covid 19 yang dilaksanakan di Polsek Nipah Panjang, Sabtu, (6/11).
Dengan meningkatnya kesadaran masyarakat akan penting nya vaksin Covid 19, sehingga Polsek Nipah Panjang mampu melaksanakan suntikan vaksin covid 19 melebihi target awal mereka.
Kapolsek Nipah Panjang IPTU,REZA VAHLEPI, S,tr.K saat di konfirmasi di Mapolsek Nipah Panjang mengatakan,"target atau pun perkiraan kami yang hadir hari ini 6-11-2021 sekitar 300 orang, tapi alhamdulillah dengan tinggi nya kesadaran masyarakat Nipah Panjang akan penting nya vaksin Covid 19, sehingga saat ini sudah ada lebih dari 300 masyarakat yang turut ambil no antrian untuk suntik vaksin."jelas nya.
Vaksinasi Di Polsek Nipah Panjang |
Untuk melakukan suntikan vaksin Covid 19 ini, selain petugas kesehatan dari Puskesmas Nipah Panjang, Polsek Nipah Panjang juga di bantu oleh tenaga kesehatan dari Polres Tanjab Timur.
Gencar nya sosialisasi vaksin Covid 19 yang dilakukan Polsek Nipah Panjang membuat animo masyarakat untuk di vaksin cukup tinggi.
Seorang ibu yang berusia lebih dari 50 tahun bernama Rosita mengatakan bahwa ia mendapat kabar dari tetangga nya bahwa Polsek Nipah Panjang mengadakan vaksinasi Covid 19.
"Saya dapat kabar dari tetangga kalau hari ini akan ada suntikan vaksin covid 19 di Polsek Nipah Panjang, maka nya saya langsung datang kesini untuk di vaksin."ungkap sang ibu.
Selain vaksin, Polsek Nipah Panjang juga memberikan door price berbagai macam bingkisan bagi warga yang beruntung mendapatkannya. (Man)
0 Komentar